PESTA PERNIKAHAN FENDY CHOW DAN STELLA CORNELIA USUNG TRADISI ADAT CHINA

PESTA PERNIKAHAN FENDY CHOW DAN STELLA CORNELIA USUNG TRADISI ADAT CHINA

Senyum bahagia terpancar di wajah pasangan Fendy Chow dan Stella Cornellia. Setelah melangsungkan acara lamaran pada 27 Januari lalu, Fendy dan Stella akan melangkah ke jenjang yang lebih serius, yakni pernikahan, pada 23 Juli mendatang.
Sejumlah persiapan pun telah dilakukan oleh pasangan tersebut. Beberapa waktu lalu, Fendy telah melakukan fitting jas yang akan ia kenakan di hari bahagianya nanti. Pria berusia 28 tahun itu mengaku, persiapan pernikahannya sudah hampir selesai.

“90 (persen), lah. Yang kurang-kurang sebenarnya enggak ada, udah semua kalau dibilang. Tinggal ambil barang yang masih ada di beberapa vendor. Kebetulan ‘kan, kita memang dibantu sama wedding planner dan wedding organizer. Kebantu sih, dengan adanya itu. Cuma ya, tetap saja ada printilan-printilan lainnya,” ungkap Fendy Chow saat ditemui di Grand Indonesia, Jakarta Pusat.

Kabarnya, pernikahannya nanti akan mengusung adat China lengkap dengan proses Teh Pai sebagai salah satu rangkaian acara.
“Nanti akan ada Teh Pai, dan dia (Stella) mau yang lebih klasik dengan pakai cheong. Jadi, lebih tradisional,” ujarnya.
“Itu tradisi di mana aku sama Stella kasih teh ke keluarga inti, kayak papa mama aku, mertua, suadara kandung. Nanti yang ikut Teh Pai bayarnya pakai angpau atau perhiasan kayak kalung, cincin. Ya, tergantung mereka,” tambahnya.

h-10 #fendystellabecomeone The tailors @samuelwongso @jonathanwongso #fitting #countdown

A post shared by Fendy Chow (@fendychow) on

Meskipun persiapannya sudah mendekati 100 persen, pemain sinetron ‘Cinta Melody’ ini tidak menepis adanya sejumlah cobaan yang kerap menimpa dirinya dengan mantan personel JKT48 tersebut.
“Jelang hari H ada, mungkin semua karena emang sibuk ngurusin ini itu, jadi panik juga. Deg-degan juga hari H-nya gimana. Jadi agak lebih sensitif sih,” terangnya.

Meskipun banyak cobaan menghampiri, bintang film ‘Ayah, Mengapa Aku Berbeda?’ itu memilih untuk lebih bersabar dan mengerti. Menurutnya, pernikahan adalah penggabungan antara dua keluarga, yakni keluarganya dan Stella.
“Kadang harus lebih banyak disabar-sabarin. Apalagi, ini kan, penggabungan antara aku dan Stella, dan juga keluarga kita berdua. Pastinya, masukan banyak banget. Nah, gimana nyaringnya dan nyatuinnya itu yang menjadi tantangan tersendiri,” tandasnya.

SUMBER BERITA PESTA PERNIKAHAN FENDY CHOW DAN STELLA CORNELIA USUNG TRADISI ADAT CHINA: KUMPARAN

%d blogger menyukai ini: