SUPIR GOJEK KENA TIPU PENUMPANG BUKAN GARA GARA HIPNOTIS
SUPIR GOJEK KENA TIPU PENUMPANG BUKAN GARA GARA HIPNOTIS
Suparno, driver Gojek yang motornya hilang, ternyata bukan karena hipnotis. Suparno ditipu penumpangnya dan motonya dibawa kabur.
“Saya ingat semua kejadiannya, nggak lupa, nggak dihipnotis,” ucap Suparno
Sebelumnya sempat diberitakan Suparno dihipnotis dan motonya dibawa kabur penumpang.
Suparno mengatakan saat kejadian Rabu (5/7) kemarin, dia tengah berada di Kebayoran Lama di Jakarta Selatan, tiba-tiba ada seorang laki-laki meminta Suparno untuk mengantar ke Cipinang Muara di Jakarta Timur untuk membeli obat. Laki-laki itu bertubuh kurus dan kecil.
“Saya lagi berhenti di dekat kuburan situ, sepi nggak ada orang. Terus dia minta diantar, mau dikasih uang Rp 50 ribu katanya. Nggak pesan lewat aplikasi, manual,” kata Suparno.
Awalnya Suparno meminta agar penumpang itu memesan lewat aplikasi, namun penumpang itu menolak. Akhirnya karena diminta tolong, Suparno bersedia mengantar si penumpang.
Di tengah jalan menuju Cipinang Muara keduanya berbincang-bincang. Lalu tiba-tiba penumpang itu meminta berhenti di pinggir jalan.
“Dia minta minta tolong saya buat beliin amplop sama rokok setengah bungkus, katanya nanti kembalinya buat saya,” ujar Suparno.
Saat Suparno turun hendak menuju warung di pinggir jalan, motornya langsung diambil dan dibawa kabur. Suparno sempat berteriak namun penumpang itu sudah terlanjur jauh.
“Semua surat-surat saya hilang, STNK, uang Rp 2 juta untuk setoran sama bayar kredit motor itu saya taruh di boks,” katanya.
Suparno saat ini sedang mengurus surat-surat kehilangan dan membuat laporan ke kantor polisi.
“Saya sedih banget Mbak, mana motornya masih kredit baru 6 bulan,” ucapnya.
SUMBER BERITA SUPIR GOJEK KENA TIPU PENUMPANG BUKAN GARA GARA HIPNOTIS: KUMPARAN.COM
Pingback: Viral Kasihan Tukang Drive Grab Jadi Korban Hipnotis