Kembar 4 Ibu ini Ngidam Dielus Perut Sama Gubernur Jateng

Kembar 4 Ibu ini Ngidam Dielus Perut Sama Gubernur Jateng

Sebuah kejadian unik namun menyentuh kali ini kembali membuat netizen salut.
Kejadian ini bahkan melibatkan sosok pemimpin yakni Ganjar Pranowo.
Semua berawal saat seorang pria pemilik akun Twitter @AGUSAMILE menuliskan sebuah kicauan.
Lewat kicauannya tersebut, Agus mengunggah foto sang istri yang tengah hamil.

Sang istri tampaknya sudah mau melahirkan.
Terlihat ibu tersebut tengah berbaring di ranjang rumah sakit dengan selang infus yang menancap ditangan kirinya.
Perutnya pun terlihat sangat buncit dan besar.
Dikutip Tribunstyle.com dari akun Instagram @lambe_turah, ternyata ibu tersebut tengah mengandung anak kembar 4.
Menurut keterangan yang ditulis, ibu tersebut tengah dirawat di Rumah Sakit Kariadi, Semarang, Jawa Tengah.

Namun ternyata si ibu sedang ngidam ingin dielus perutnya oleh Ganjar Pranowo.
Si pemilik akun pun memention Twitter milik Gubernur Jawa Tengah tersebut untuk memberitahukan kalau istrinya sedang ngidam.

Kembar 4 Ibu ini Ngidam Dielus Perut Sama Gubernur Jateng

Peristiwa tak terduga pun terjadi.
Ganjar benar-benar menunjukkan kalau dirinya memang melayani masyarakat.
Dalam keterangan yang tertulis, belum ada 1×24 jam, Ganjar sudah datang ke rumah sakit dan memenuhi keinginan sang ibu.
Pada foto yang beredar, tampak Ganjar yang mengenakan kemeja batik tengah mengelus perut ibu tersebut yang cukup besar.
Orang-orang disekelilingnya pun tampak tertawa menyaksikannya.
“Wuiiihhhh Kereeeen yaaa
Belum ada 1 X 24 Jam keinginan ibu ngidam sudah dipenuhi sama Pak Gub

Cobaa dulu emak nya minceu pas ngidam kerupuk mulut kadal keturutan kaya si ibu
Pasti dech minceu gak bakalan nyinyir kaya sekarang

Jaga Ibu hamil
Sehat terus yaaa bu
Jangan ngidam kaya emaknya minceu bu
Ntar jadinya kaya minceu lho bu.

Melihat Ganjar Pranowo yang gerak cepat untuk memenuhi keinginan ibu hamil ini, para netizen pun memberikan pujian mereka.
@fionanovalia : “Duh pengen, zaman kuliah ketemu di DPR kece banget skrg makin kece sehat terus pak.”
@dhanisharsetiadi21 : “Mantap pak Ganjar Pranowo ,fast respons.”
@bu.sriyono : “Pak ganjar orgnya memang baik. Kmrn di kampung adik sya ngadain jln sehat. Iseng2 adik sya bikin srt undangan utk ikut jln santai. Tnp pemberitauan ke panitia lomba tiba2 pa ganjar dtg dan ikut jln santai bln agustus kmrn. Pak ganjar.”
@tirzawibowo : “Perut si ibu yg dielus.. knapa yg merinding saya … btw.. Alhamdulillah Bu.. keturutan ketemu pak Ganjar.. semoga dilancarkan proses persalinannya.. sehat2 ibu dan debay-nya. Aamiin.”
@putrimayangsariworld : “Pak Gubernur yg baik hati dan bersahaja, good job pak @ganjar_pranowo.”

Sumber: style.tribunnews.com

%d blogger menyukai ini: