Gelandangan Asal Thailand Ini Menjual Jeruk Agar Kucing Jalanan Bisa Makan

Gelandangan Asal Thailand Ini Menjual Jeruk Agar Kucing Jalanan Bisa Makan, Tak perlu baju besi atau jubah untuk jadi pahlawan, kemauan untuk mempedulikan orang lain atau bahkan makhluk lain dari diri sendiri saja sudah cukup. Sebab pahlawan tidak dinilai dari kostumnya melainkan dari seberapa banyak kebaikan yang dilakukan oleh seseorang.

Seperti seorang gelandangan dari Thailand ini. Statusnya sebagai tuna wisma tak membuatnya berhenti berbuat kebaikan. Karena tindakannya mengumpulkan sumbangan bagi kucing jalanan, Loong Dum telah menginspirasi sejumlah netizen Thailand.

Seorang pengguna Facebook bernama Warunyan Wattanasupachoke membagikan kisah pria gelandangan bernama Loong Dum ini di akunnya. “Kita tak seharusnya menilai seseorang dari penampilan saja, Loong Dum contohnya. Meski dia adalah seorang tuna wisma dan penampilannya lusuh, dia berhati besar.”
Gelandangan Asal Thailand Ini Menjual Jeruk Agar Kucing Jalanan Bisa Makan
Loong Dum benar mengemis namun uang tersebut digunakannya untuk membelikan makan kucing jalanan yang setia menemaninya. Bahkan Loong Dum berjualan jeruk untuk memberi makan sang kucing tersebut. “Hanya 20 Baht (Rp 7000) per kantong, keuntungannya digunakan untuk membelikan makan kucing terlantar,” begitu tulis Loong Dum di papan yang ia gunakan untuk berjualan.

“Aku tak khawatir tidak makan tapi kucing ini harus makan,” jelasnya dilansir dari Coconut. Karena tindakan kepahlawanan ini, Loong Dum mendapatkan pujian dari netizen Thailand. Seorang pengguna Facebook lainnya berkomentar, “Penampilanmu tak jadi masalah, harga dirimu ditentukan dari seberapa baik kamu.”

Gimana KLovers? Inspiratif banget bukan? Loong Dum mengajarkan bahwa terlepas dari apapun kondisi yang dihadapi, menjadi baik itu pilihan. Maka dari itu, sudahkah kalian memilih untuk jadi orang baik hari ini?

Terimakasih telah membaca berita Gelandangan Asal Thailand Ini Menjual Jeruk Agar Kucing Jalanan Bisa Makan.

Sumber :Kapanlagi.com

%d blogger menyukai ini: