Demi Beasiswa, Pria Inggris Mendaki Gunung dengan Heels 12 Cm

Demi Beasiswa, Pria Inggris Mendaki Gunung dengan Heels 12 Cm

Seolah tak cukup tantangan berat untuk mendaki gunung, seorang pendaki gunung dari Inggris, Ben Conway mendaki gunung tanpa sepatu hiking. Lazimnya, pendaki harus menggunakan sepatu olahraga yang sesuai dan tak licin untuk menghindari terpeleset.

Namun, Conway memilih langkah yang antimainstream saat mendaki puncak Ben Nevis. Gunung ini memang bukan gunung tersulit untuk didaki, namun bayangkan saat Conway harus mendaki gunung 1345 meter dpl ini dengan menggunakan sepatu hak tinggi atau high heels setinggi 12 cm.

Photo Ben Conway
Photo Ben Conway

Bayangkan harus mendaki gunung dengan menggunakan high heels, terlebih lagi Conway adalah seorang pria yang tak biasa memakai heels. Mahasiswa seni di London ini memutuskan untuk menantang dirinya naik ke puncak gunung tertinggi di Inggris ini agar dirinya menonjol dalam lembaran aplikasi beasiswa School of Communication Arts di Brixton.

Mengutip Oddity Central, salah satu persyaratan tersebut, peserta beasiswa diminta untuk melakukan sesuatu yang menarik sesuai dengan passion mereka.

Conway mengaku sangat menyukai drag culture dan sudah menjadi seorang pramuka selama 13 tahun. Dia pun memutuskan untuk ‘mengawinkan’ dua ide tersebut, high heels dan hiking.

“Saya harus berpikir tentang hal yang sulit dilakukan dan juga saya suka budaya drag (bergaya seperti perempuan untuk tujuan fesyen atau kultur),” kata Conway kepada The Scotsman.

Image result for Conway high heels
Photo Ben Conway

“Saya pilih puncak Ben Nevis karena itu yang tertinggi. Saya pikir jika saya akan melakukan itu, saya akan melakukannya dengan baik. Semuanya terjadi agak spontan.”

Conwat memulai pendakian tak biasanya pada 27 Juni lalu bersama temannya Callum MacKenzie sebagai kameramannya. Pendakian tersebut memakan waktu selama lima jam, dan tak semua petualangannya berjalan mulus.

Karena bukan sepatu khusus hiking, sepatu high heels bertali yang dipakainya kerap menimbulkan masalah. Di tengah perjalanan, salah satu tali sepatunya putus, jadi dia harus menyambung tali sepatu ke kakinya agar tetap menempel.

Image result for Conway high heels
Photo Ben Conway

Bukan hanya itu, cuaca hujan pun cukup menyulitkan perjalannya. Kecepatan angin juga tak mendukung pendakiannya. Karena kesulitan ini, 900 meter dari puncak, Conway pun berputar untuk kembali menuruni puncak. Dia turun gunung juga dengan menggunakan sepatu hak tingginya.

“Saya belum pernah mendaki gunung, dan ini juga pertama kalinya saya memakai sepatu hak tinggi,” kata Conway.

Image result for Conway high heels
Photo Ben Conway

Ternyata proyek mendaki gunung dengan hak tinggi bukan hanya dilakukannya demi beasiswa. Dia melakukan hal tersebut juga sekaligus untuk amal bagi berbagai kasus tertentu, misalnya LGBT dan amal Sal’s Shoes untuk berbagi sepatu bagi anak-anak di seluruh dunia.

“Menggalang dana untuk amal akan membantu hidup orang lain, dan jika saya bisa melakukan sesuatu yang aneh bisa membawa kegembiraan bagi orang lain, itu sudah cukup.”

 

Sumber Berita Demi Beasiswa, Pria Inggris Mendaki Gunung dengan Heels 12 Cm : Cnnindonesia.com

%d blogger menyukai ini: