Beberapa Bintang K-Pop yang Memiliki Masa Lalu yang Menyedihkan

Beberapa Bintang K-Pop yang Memiliki Masa Lalu yang Menyedihkan

Sebelum debut dan masuk industri, biasanya para bintang K-Pop sudah melewati proses training panjang selama bertahun-tahun. Bagi sebagian dari mereka, latihan panjang bukan satu-satunya proses yang harus dilalui.
Berikut ini beberapa bintang K-Pop yang memiliki masa lalu yang menyedihkan. Dari kisah mereka, mungkin kita bisa belajar untuk terus bekerja keras dan tak pantang menyerah.
Hoya ‘Infinite’
Sejak kecil, Hoya tak memiliki hubungan yang baik dengan ayahnya. Dia tidak pernah dekat dengan sang ayah yang pemarah. Hubungan mereka semakin buruk ketika Hoya keluar dari SMA dan memutuskan untuk menjadi penyanyi.
Rapper ‘Special Girl’ itu mencoba untuk meyakinkan ayahnya bahwa meninggalkan pendidikan adalah pengorbanan yang harus dilakukan untuk mengejar karier di industri hiburan. Tak terima dengan alasan itu, sang ayah memukul Hoya dengan baseball bat.

“Sejujurnya aku ingin mengeluarkan dia dari daftar keluarga,” kata ayah Hoya, Lee Jin Oh, saat muncul di acara ‘My Father’.
Hoya kemudian meninggalkan rumah dan tak berhubungan dengan ayahnya selama 8 tahun.
Goo Hara
Orangtua Goo Hara bercerai ketika dia masih berusia 7 tahun. Hara kemudian tinggal bersama neneknya.
Saat sekolah, Hara sering mendapat bullying karena berasal dari keluarga broken home. Sampai usia remaja, dia masih mendapatkan perlakuan buruk dari para seniornya di sekolah.

“Itu bukan sekadar bullying, perlakuan yang aku terima lebih dari itu. Mereka datang ke kelasku dan memukuliku,” katanya saat tampi di acara ‘Nocturnal’.
“Mereka betul-betul memukuliku sampai aku merasa hampir mati.”
IU
Menjadi seorang entertainer sudah masuk dalam daftar cita-cita IU sejak kecil. Tapi dia hampir menyerah ketika orangtuanya mengalami kebangkrutan. Karena kondisi finansial, IU dan adiknya harus tinggal bersama nenek dan sepupunya di sebuah studio kecil.
Saat remaja, pelantun ‘Good Day’ itu mengikuti lebih dari 20 audisi, dan tak ada satupun yang membawanya pada nasib baik. IU ditolak mentah-mentah. Dia juga banyak ditipu oleh agensi palsu.
“Sebelum debut, aku sudah sering mendapat penipuan,” katanya saat tampil di acara ‘Happy Together 3’.

비행기 안 뜨네에

A post shared by 이지금 (@dlwlrma) on

Agensi palsu itu bisa meminta uang sampai 3 juta won atau sekitar Rp 309 juta. IU sendiri banyak diperas oleh agensi-agensi palsu.
“Biasanya ketika perusahaan memintamu sejumlah uang, sesungguhnya mereka mencoba menipumu. Aku ditipu tiga perusahaan sebelum aku sadar apa yang sedang terjadi,” tambahnya.
Leeteuk ‘SuJu’
Buat kamu yang mengidolakan Leeteuk ‘Super Junior’, mungkin sadar dengan karakteristik dia yang selalu gembira dan energik. Leeteuk sudah ditempa dengan cobaan berat sejak kecil karena kondisi keluarganya yang miskin.

Orangtuanya sering bertengkar karena masalah keuangan, hingga akhirnya mereka berpisah saat Leeteuk berusia 5 tahun. Pemilik nama asli Park Jeong-su ini juga sering dipukuli oleh ayahnya sendiri.
Meskipun Leeteuk sudah menyicipi kesuksesan, kondisi keluarganya tak berubah. Ayahnya kemudian membunuh kakek Leeteuk, sebelum mengakhiri hidupnya sendiri.
Sandara Park
Sebelum kembali ke Korea Selatan, Sandara Park sebenarnya sudah cukup populer sebagai aktris di Filipina. Dia mereguk kesuksesan setelah mengisi acara pencarian bakat ‘Star Quest’. Tapi popularitasnya mulai memudar, sehingga Sandara terpaksa menyanggupi permintaan untuk sesi foto sensual.
Uang yang didapatkan Sandara digunakan ayahnya untuk berjudi. Tak cukup sampai di situ, ayahnya juga meninggalkan keluarganya untuk wanita lain, dan mengambil semua uang tabungan keluarganya.

Sandara kemudian menjadi tulang punggung keluarga, dan bekerja keras untuk membayar pendidikan saudara kandungnya. Dia memutuskan kembali ke Korea pada 2007 dan melakukan debut bersama 2NE1 pada 2009.
Saudaranya Cheondung alias Thunder juga menjadi penyanyi dan melakukan debut bersama MBLAQ satu tahun setelahnya.
Hero Jaejoong ‘JYJ’
Ketika lahir pada 26 Januari 1986, Hero Jaejoong langsung diserahkan oleh ibu biologisnya ke orang lain untuk diadopsi. Dia terlalu miskin. Tapi setelah mendapatkan keluarga baru, Hero juga tidak bisa lepas dari bayang-bayang kemiskinan.

8.9

A post shared by Kim Jae Joong (@jj_1986_jj) on

Beberapa Bintang K-Pop yang Memiliki Masa Lalu yang Menyedihkan

Saat berusia 15 tahun, Hero pindah ke Seoul seorang diri untuk mengejar karier sebagai penyanyi. Karena tak punya pekerjaan, bintang ‘Protect the Boss’ itu harus bekerja serabutan untuk membayar kontrakkan.
Hero juga sering mendonasikan darahnya untuk mendapat uang tambahan, meskipun biasanya uang tersebut hanya cukup untuk membeli biskuit. Demi menghemat uang, Hero pernah berjalan selama 3 jam menuju rumah kontrakkannya.

Sumber berita Beberapa Bintang K-Pop yang Memiliki Masa Lalu yang Menyedihkan : Kumparan.com

%d blogger menyukai ini: